SoppengInfo – Tim dari Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Makassar dan Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel berkunjung ke Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Soppeng, bertempat di Eks RS Ajjapangeng Soppeng, Minggu (26/4/2020).
Maksud kunjungan tersebut untuk memeriksa kesiapan Labkesda Soppeng dalam rangka memeriksa hasil Swab.
Kepala BBLK Makassar, Aswan Usman, sangat mengareasiasi Pemda Soppeng yang sangat konsen dalam hal pembinaan masalah kesehatan terutama dalam menangani masalah Covid-19.
“Kami Meminta Labkesda Soppeng melakukan penataan ruangan kembali dengan harapan segera mungkin dipenuhi apa yang diminta untuk dibenahi,” ucapnya.
Lanjutnya, untuk rujukan pemeriksaan swab pasien covid-19, pihaknya juga meminta dinas Kesehatan Soppeng agar mengirim surat kekementerian Kesehatan agar mendapat linsensi.
Sementara Kadis Kominfo, Sarianto, yang turut hadir mengatakan segala instruksi dan arahan dari BBLK sudah kami laporkan kepada Bapak Bupati.
“Instruksi dan arahan dari BBLK akan segera dilaksanakan dan diselesaikan sesuai dengan perintah langsung Bapak Bupati Soppeng,” ungkapnya.