Terkini

Kakan Kemenag Soppeng Optimis Masyarakat Bisa Tarwih Berjamaah di Masjid Tahun ini

×

Kakan Kemenag Soppeng Optimis Masyarakat Bisa Tarwih Berjamaah di Masjid Tahun ini

Share this article
Kakan Kemenag Soppeng Optimis Masyarakat Bisa Tarwih Berjamaah di Masjid Tahun ini

SoppengInfo – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng H. Fitriadi, S.Ag.,M.Ag optimis ramadhan tahun 1442 Hijriyah / 2021 Masehi, masyarakat muslim dapat melaksanakan ibadah tarwih dan shalat ied secara berjamaah di masjid.

“Melihat hasil kerja tim Satgas dalam penanggulangan Covid di Kabupaten Soppeng menunjukkan angka pasien positif semakin hari semakin berkurang adalah angin segar bagi kita ummat muslim,” kata Fitriadi.

Menurut Fitriadi jika angka positif Covid bisa dikendalikan sampai masuk bulan ramadhan maka insya Allah kita dapat melakukan ibadah secara berjamaah di masjid.

Kakan Kemenag Soppeng Optimis Masyarakat Bisa Tarwih Berjamaah di Masjid Tahun ini

“Jika sampai masuk bulan Ramadhan Covid bisa dikendalikan, maka optimis umat Islam akan bisa beribadah dengan khusyuk di masjid, tapi tentu dengan menerapkan protokol kesehatan karena pandemi belum berakhir,” harapnya.

Untuk mewujudkan hasrat tersebut kata Fitriadi, kita semua termasuk masyarakat tetap harus taat pada prokes 5M yakni, Mencuci Tangan, Memakai Masker, Menjaga Jarak, Membatasi Mobilitas dan Interaksi, serta Menjauhi Kerumunan.

Untuk itu Kepala Kantor Kemenag mengimbau masyarakat untuk menumbuhkan kesadaran diri akan bahaya covid-19 dengan mematuhi prokes dan anjuran pemerintah. (Afr)

DMCA.com Protection Status