Terkini

Kasdam XIV Hasanuddin: Kabupaten Lain Harus Mencontoh Penanganan Covid-19 di Soppeng

×

Kasdam XIV Hasanuddin: Kabupaten Lain Harus Mencontoh Penanganan Covid-19 di Soppeng

Share this article
Kasdam XIV Hasanuddin: Kabupaten Lain Harus Mencontoh Penanganan Covid-19 di Soppeng

SoppengInfo – Kepala Staf Komando Daerah Militer (Kasdam) XIV/Hasanuddin, Brigjend TNI Andi Muhammad, melakukan Kunjungan kerja di RSUD Latemmamala Soppeng, Sabtu (2/1/2021).

Kedatangan Kasdam di Sopppeng untuk melihat langsung ruang isolasi penanganan pasien Covid 19. Kasdam didampingi Bupati Soppeng, Andi Kaswadi Razak.

Kasdam mengapresiasi inovasi Bupati Soppeng. “Saya sudah berjalan di beberapa daerah, baru saya dapatkan di kabupaten Soppeng punya seorang Bupati yang inovatif. Bupati Soppeng sangat peduli dalam persoalan pandemi ini , memberikan harapan kepada masyarakat, bahwa masyarakat soppeng tidak perlu harus khawatir dan resah,” ungkap Kasdam.

Kasdam XIV Hasanuddin: Kabupaten Lain Harus Mencontoh Penanganan Covid-19 di Soppeng

Lanjut Kasdam, kapasitas ruang isolasi RS sangat memenuhi standar pelayanan. Apalagi ada pelayanan khusus untuk VIP yakni ICU dan 25 tempat tidur.

“Kami berharap kepada kabupaten lain nanti kedepan mencontoh kabupaten Soppeng dalam hal kesiapan penangan covid-19,” ucap Andi Muhammad.

DMCA.com Protection Status