Terkini

Memaknai Dirgahayu RI Menurut Danpos Koramil Citta

×

Memaknai Dirgahayu RI Menurut Danpos Koramil Citta

Share this article

Soppenginfo – Memaknai hari kemerdekaan Serma Ngadi mengatakan kita beruntung untuk tinggal di negara yang penuh keberagaman, mulai dari suku, etnis, budaya, bahasa, hingga kuliner. Sejak era penjajahan, masyarakat Indonesia merangkul satu sama lain terlepas dari perbedaan yang ada. Inilah makna kemerdekaan yang khas Indonesia, saling toleransi dengan sesama.

“Meski fisik kita berbeda, kita sama-sama mencintai Tanah Air dan meneriakkan semangat “Merdeka!” Junjung rasa hormat dan saling menghargai kepada orang-orang yang kita temui. Terlepas dari kelas sosio-ekonomi, warna kulit, bahasa, pendidikan, dan tempat tinggal, kita semua adalah warga negara Indonesia dengan hak serta kewajiban yang sama,”ucapnya.

Hal tersebut diungkapkan usai dirinya menghadiri upacara peringatan HUT ke 77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 tingkat Kecamatan Citta yang bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Labae Kec. Citta, yang secara langsung dipimpin Irup Camat Citta Andi Akmal Hasan, S.STP. Rabu, 17/8/2022.

Memaknai Dirgahayu RI Menurut Danpos Koramil Citta

Peringatan upacara yang sangat hikmat dan lancar setelah 2 tahun perayaan HUT Kemerdekaan RI tingkat kecamatan Citta ditiadakan karena Pandemi Covid-19.

Serma Ngadi Wahono, salah satu Muspika Kecamatan Citta menjabat sebagai Komandan Pos Koramil Citta sejak bulan Maret 2022 yang mendapatkan amanah dan kepercayaan dari Dandim 1423/Soppeng untuk bertugas di Kecamatan Citta  sebagai perpanjangan tangan TNI khususnya Kodim 1423/Soppeng diwilayah serta membantu Pemerintah Daerah dalam percepatan pembangunan.

Sebelum mendapat tugas sebagai pucuk pimpinan terkecil TNI diwilyah kecamatan Citta, Serma Ngadi Wahono yang dahulunya tidak banyak dikenal sebagai seorang Prajurit TNI karena sangat berbaur dengan masyarakat Soppeng dengan menutup indentitasnya sesuai fungsi dan tugasnya sebagai seorang Inteligent Kodim 1423/Soppeng.

Bersama Camat Citta dan Polsubsektor Citta serta dukungan  seluruh Kades dan masyarakat Kecamatan Citta dapat terjalin sinergitas dan kebersamaan demi membawa kemajuan serta ketentraman masyarakat dari segala ancaman maupun gangguan di wilayah Kecamatan Citta

DMCA.com Protection Status