Terkini

Peringati Hardiknas, SDN 20 Totakka Kenakan Pakaian Adat

×

Peringati Hardiknas, SDN 20 Totakka Kenakan Pakaian Adat

Share this article
Peringati Hardiknas, SDN 20 Totakka Kenakan Pakaian Adat

Sekolah dasar di Kabupaten Soppeng menyelenggarakan upacara untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024, Kamis (2/5/2024).

 

Salah satunya adalah para siswa-siswi SDN 20 Totakka yang mengenakan pakaian adat bugis Jas Tutup, Baju Bodo dan Lipa’ Sabbe.

Peringati Hardiknas, SDN 20 Totakka Kenakan Pakaian Adat

 

Kepala SDN 20 Totakka, Sahariah R., S.Pd., M.Pd. mengatakan hal itu dalam rangka memperingati hari pendidikan nasional 2024. Dia mengatakan momentum digunakan untuk merefleksikan bagi semua guru dan anak-anak pentingnya pendidikan bagi kemajuan bangsa dan negara.

 

Dalam upacara ini semua Guru -guru berperan sebagai pelaksana upacara, sementara peserta didik hanya sebagai peserta upacara dengan menggunakan pakaian adat daerah Bugis.

 

“Pada kesempatan ini kami mengajarkan kepada anak-anak bahwa mengenakan pakaian adat Bugis merupakan simbol dari kekayaan budaya lokal yang perlu dilestarikan serta memberikan pesan yang kuat pentingnya melestarikan budaya dan pendidikan dalam membangun bangsa.

 

Dia mengatakan pihak sekolah selalu berupaya untuk terus memberikan kesadaran penuh bahwa Indonesia sebagai negara memiliki beragam budaya. Salah satu caranya dengan menggunakan pakaian adat.(Aul) 

 

 

 

 

DMCA.com Protection Status