Terkini

Wabup Soppeng Buka Rembuk Stanting

×

Wabup Soppeng Buka Rembuk Stanting

Share this article
Wabup Soppeng Buka Rembuk Stanting

Soppenginfo – Wakil Bupati Soppeng, Lutfi Halide membuka kegiatan rembuk stunting program percepatan penurunan stunting di Kabupaten Soppeng.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Gabungan Dinas Kab. Soppeng, Senin (20/6/2022) dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Soppeng.

Laporan Ketua Panitia, oleh Sub Koordinator Kesehatan Keluarga dan Gizi, Anida mengatakan dengan Pertemuan Koordinasi ini diharapkan adanya peningkatan kerjasama yang lebih baik dengan lintas program dan lintas sektor untuk mendukung Program Percepatan Penurunan Stunting di Kab. Soppeng.

Wabup Soppeng Buka Rembuk Stanting

Jumlah peserta pertemuan pada tanggal 20 Juni 2022 sebanyak 120 orang yang terdiri dari para SKPD, Perguruan tinggi, Tim Penggerak PKK, para Camat, para Desa/Lurah se Kab. Soppeng dan staf Dinas Kesehatan.

Adapun para narasumber yang akan membawakan materi yaitu Muhammad Marhum Latif (Perwakilan Bappeda Prov. Sulsel) dan Lukman Nurhakim (Tim INEY Region 5 Bina Bangda Kemendagri)

Sambutan Wakil Bupati Soppeng, mengungkapkan bahwa kehadiran kita disini semua tidak lain untuk membahas bagaimana perkembangan dan penanganan Stunting di Kab. Soppeng yang mana saat ini berada di Urutan ke 10 se Sulawesi Selatan.

Jadi saya harapkan kepada para Camat, Kepala Desa/lurah se Kab. Soppeng untuk mengecek berapa jumlah stunting yang ada di wilayahnya masing-masing agar nantinya kita bisa diskusikan bersama bagaimana cara penanganannya. Apalagi jika sekarang mau mengusulkan anggaran terkait masalah stunting, maka akan kami anggarkan.

Saya berharap kerjasama setiap unit SKPD terkait untuk melakukan tindakan lanjutan terkait rencana aksi ini. Olehnya itu, ikuti materi yang akan disampaikan oleh para narasumber sehingga kita bisa memposisikan diri masing-masing.

Acara dilanjutkan Pemberian Penghargaan oleh Wakil Bupati Soppeng Kepada Desa/Kelurahan yang Dinilai Berhasil menurunkan angka Stunting di wilayahnya:

– Peringkat I : Kelurahan Ujung
– Peringkat II : Desa Bulue
– Peringkat III : Desa Tinco

Dilanjutkan, Penandatanganan komitmen bersama pelaksanaan percepatan penurunan stunting terintegrasi di Kab. soppeng oleh Wakil Bupati Soppeng diikuti oleh seluru tamu undangan.

 

DMCA.com Protection Status