Soppeng

Keseruan Warga Soppeng Nobar ‘Selfi’ Bareng Wakil Bupati Soppeng

×

Keseruan Warga Soppeng Nobar ‘Selfi’ Bareng Wakil Bupati Soppeng

Share this article
Keseruan Warga Soppeng Nobar 'Selfi' Bareng Wakil Bupati Soppeng

soppeng.info – Wakil Bupati Soppeng Supriansa, SH, MH menghadiri Nonton Bareng Penampilan Selfi di Liga Dangdut Indosiar di Terminal Cabbenge Kecamatan Lilirilau Kabupaten Soppeng Senin, (16/04/2018)

seperti diketahui, Selfi saat ini tampil di Konser Final Top 10 Ajang Liga Dangdut Indosiar.

Wakil Bupati Soppeng Supriansa, SH, MH dalam arahannya menuturkan tadi adik kita Selfi berada pada posisi pertama pada polling sms sementara. Kita berusaha bertahan sampai selesai sebentar. Dan besok malam baru ada yang jatuh. Artinya besok malam kita tetap harus memberikan dukungan sms untuk adik kita Selfi. Jika masih bertahan pada posisi pertama sampai besok malam, maka otomatis Selfi lolos ke babak selanjutnya. Olehnya itu saya minta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Soppeng atau Kabupaten tetangga yang sempat hadir, besok malam kita laksanakan nonton bareng di Lapangan Gasis dan ayo kita beri dukungan untuk Selfi. Semangat para penonton yang membuat saya semakin jatuh cinta kepada Soppeng. Ucap. Supriansa.

Keseruan Warga Soppeng Nobar 'Selfi' Bareng Wakil Bupati Soppeng

Nonton Bareng (nobar) yang di fasilitasi langsung pemerintah daerah kabupaten soppeng dan di tayangkan secara Live oleh kru Indosiar.

Supriansa menambahkan Utrich presenter SCTV dan Indosiar yang hadir malam ini adalah sahabat lama saya. Sejak beliau menjadi presenter TV saya sudah jarang bertemu, Dan ternyata Selfi yang mempertemukan saya dengan beliau kembali di tanah kelahiran saya ini. “Oleh karena itu jangan pernah kendor untuk memberikan dukungan kepada adik kita Selfi. Selfi adalah segalanya buat Kabupaten kita,ungkap Mantan pengacara Ini.

Kabupaten kita sedikit demi sedikit di kenal di dalam Negeri bahkan di luar negeri sebagai titik tengah Indonesia, Melalui Selfi dan program Pemerintah kita akan menjadikan Soppeng sebagai tempat tujuan wisata nantinya.

DMCA.com Protection Status