Berita

Dirnarkoba Polda Sulsel Dan BNNP Penyuluhan Narkoba Di Soppeng

×

Dirnarkoba Polda Sulsel Dan BNNP Penyuluhan Narkoba Di Soppeng

Share this article

SoppengInfo – Penyuluhan Narkoba dengan Tema Waspada “Kita Terkepung Ancaman Narkoba”, yang di laksanakan oleh Dirnarkoba Polda Sulsel, Badan narkotika nasional propinsi (BNNP) Sulsel bekerjasama dengan pemda soppeng di ruang pola kantor bupati soppeng, Minggu (4/11).

Dirnarkoba Polda Sulsel Dan BNNP Penyuluhan Narkoba Di Soppeng

Ratusan peserta penyuluhan narkoba yang terdiri dari kepala Skpd, Tokoh masyarakat, Ormas, Mahasiswa dan pelajar

Dirnarkoba Polda Sulsel Dan BNNP Penyuluhan Narkoba Di Soppeng

Sambutan Bupati soppeng yang dibacakan oleh Sekertaris daerah Kab.Soppeng H A Tenri Sessu, Mengatakan kita hadir disini guna untuk mengikuti penyuluhan narkoba

“Saya pribadi dan selaku pemerintah daerah menyambut baik dan memberikan apresiasi karna tentu akan memberikan manfaat yang besar baik untuk kita semua,” jelasnya.

kita semua mengetahui bahwa dewasa ini salah satu persoalan nasional dan aktual yang menyita perhatian kita semua adalah masalah penyalahgunaan narkotika dan obat – obat terlarang lainnya.

Seminar Bahaya Narkoba yang dibawakan oleh Kepala Badan narkotika nasional propinsi (BNNP) Sulsel Brigjen Pol Idris Kadir Mengatakan narkoba mampu merubah kehidupan seseorang, tidak segan – segan melakukan tindakan pidana seperti mencuri. menganggu ketertiban umum, seperti mengendarai kendaraan bermotor dengan kecepatan tinggi.

“Narkoba juga menimbulkan bahaya bagi ketentraman dan keselamatan umum dan tidak merasa menyesal apabila melakukan kesalahan,” jelasnya.

Dampak bahaya narkoba terhadap bangsa dan negara rusaknya generasi muda pewaris bangsa, hilangnya rasa patriotisme.

Sementara Dir Narkoba Polda Sulsel Kombes Pol Hermawan mengatakan narkoba saat ini perkembangannya sangat drastis di kehidupan masyarakat, kita harus tetap waspada karena peredarannya ada dimana – mana

“Indonesia sekarang ini darurat narkoba dan Saat ini narkoba masuk di wilayah Indonesia melalui bagian timur/tengah,” pungkasnya.

Mantan napi narkoba Udin Asal Kab.Pinrang saat tampil di hadapan peserta penyuluhan bercerita tentang kehidupannya selama menjalani proses hukum sampai direhabilitasi mengatakan, saya 3 kali keluar masuk penjara dengan lama 11 Tahun

“saya menghimbau jangan pernah mencoba – coba narkoba karena sekali memakai akan terus memakai, penyesalan yang sangat di sesali memakai narkoba membuat saya berjauhan dengan keluarga dan melupakan tanggung jawab saya sebagai seorang suami,” Harapnya.

DMCA.com Protection Status